Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 8 No 3 (2024): Edisi September - Desember 2024

PENGARUH LITERASI KEUANGAN, FINANCIAL TECHNOLOGY, DAN GAYA HIDUP TERHADAP PERILAKU KEUANGAN GURU TK

Maharani, Violinda Sinta (Unknown)
Candra, Yudas Tadius Andi (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2024

Abstract

Profesi guru menawarkan potensi untu pendapatan gaji yang menjanjikan, terutama adanya sertifikasi yang diberikan kepada guru PNS, P3K, GTT, maupun honorer. Namun, perbedaan status kepegawaian memengaruhi kestabilan penghasilan, yang pada akhirnya menciptakan pola pengeluaran yang berbeda-beda. Fokus kajian ini pada guru TK Aisyiyah Bustanul Athfal di Kapanewon Tempel, yang merupakan anggota Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak (IGTK). Tujuannya untuk mengidentifikasi bagaimana literasi keuangan, financial technology, dan gaya hidup memengaruhi perilaku keuangan guru. Penelitian ini melibatkan 55 responden dan data dikumpulkan melalui kuesioner online yang disusun menggunakan Google Formulir. Data dianalisis menggunakan SPSS 21. Informasi ini menyiratkan bahwa literasi keuangan, teknologi keuangan, dan gaya hidup memiliki dampak positif terhadap perilaku keuangan guru TK Aisyiyah Bustanul Athfal di Kapanewon Tempel.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...