Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui mengenai kualitas pelayanan masyarakat di Puskesmas Tanjung Kabupaten Tabalong, karena Puskesmas dalam sistem JKN/BPJS memiliki peran yang besar kepada peserta KIS, apabila Puskesmas memberikan pelayanan dengan baik maka akan semakin terasa sangat bermanfaat Program KIS bagi masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis, bagaimanakah Kualitas Pelayanan Masyarakat di Puskesmas Tanjung Kabupaten Tabalong (Studi Kasus Pada Program KIS Di Desa Pamarangan). Penelitian ini berjenis penelitian deskriptif kualitatif. Fokus penelitian ini yaitu kualitas pelayanan masyarakat bagi pasien pengguna kartu KIS dilihat dari aspek Assurance (jaminan/kepastian). Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu dilakukan dengan cara Observasi, Kuesioner/angket, Dokumentasi. Dalam penelitian ini untuk keperluan analisis data, penulis tidak menggunakan teknik analisis data tidak terikat kepada skor dan skala. Tetapi hanya menggunakan teknik analisa statistik sederhana dengan menggunakan persentase dan kemudian data yang diperoleh dari responden di analisa atau deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa Kualitas Pelayanan Masyarakat di Puskesmas Tanjung Kabupaten Tabalong (Studi Kasus Pada Program KIS Di Desa Pamarangan), menunjukkan bahwa tingkat persepsi masyarakat yaitu pada kategori cukup berkualitas dengan persentase tertinggi sebesar 59,476% terhadap kualitas pelayanan masyarakat pemegang kartu KIS yang ada di Puskesmas Tanjung. Kata Kunci : Kualitas Pelayanan, Program KIS, Puskesmas
Copyrights © 2022