Peningkatan kebutuhan akan pengelolaan data akademik yang efisien di perguruan tinggi menimbulkan isu mengenai keterbatasan aksesibilitas dan keakuratan informasi untuk mendukung pengambilan keputusan berbasis data. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem visualisasi data mahasiswa di Jurusan Teknologi Informasi melalui pemanfaatan Looker Studio yang terintegrasi dengan Google Sheets. Metode yang digunakan meliputi pengumpulan data akademik mahasiswa, pemrosesan data untuk menghilangkan ketidakkonsistenan dan duplikasi, serta penyajian data dalam format visual interaktif yang mencakup grafik dan tabel. Visualisasi data ini difokuskan pada indikator utama seperti jumlah mahasiswa aktif, komposisi gender, jalur penerimaan, penerima beasiswa, dan persentase kelulusan tepat waktu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini mampu menyajikan informasi yang komprehensif dan mudah diakses, memberikan dasar yang kuat untuk perencanaan strategi akademik yang lebih tepat di jurusan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024