JURNAL NERACA
Vol 2 No 2 (2021): OKTOBER

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN BARANG PADA PT ORGINALNETS INDONESIA

Fatriyadi, Rivan (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2021

Abstract

Persediaan barang dagang merupakan hal yang sangat penting bagi perusahaan dagang dan perusahaan manufaktur. Persediaan diperlukan untuk menciptakan penjualan guna menghasilkan laba. Persediaan merupakan aktiva lancar yang memiliki resiko cukup tinggi dalam kegiatan perusahaan jika tidak diperhatikan dengan benar. Proses persediaan barang yang ada di PT. Originalnets Indonesia dapat dikatakan masih kurang efisien dan efektif karena semua masih dilakukan secara manual, mulai dari proses pencatatan data barang, proses data barang masuk dan data barang keluar, proses laporan data barang. Pengaksesan ini belum memiliki suatu sistem informasi persedian barang yang baik, juga untuk pemesanan data ke Supplier belum ada data minimum stok yang ditentukan agar pemesanan dapat dilakukan ke Supplier Sehingga mengakibatkan stok kadang-kadang sudah habis persediaannya baru dipesan ke Supplier, dan membuat terhambatnya barang apabila ada pembelian dari Customer. Aplikasi program merupakan alternatif pemecahan dari masalah yang dihadapi oleh perusahaan-perusahaan atau pun instansi, khususnya PT. Originalnets Indonesia dalam hal ini khususnya pembuatan laporan persediaan barang. Dengan adanya aplikasi pemrograman ini pengisian dan penyimpanan data akan menjadi mudah dan lebih aman.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JNR

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Neraca adalah jurnal ekonomi khususnya dalam bidang akuntansi yang mempublikasikan hasil penelitian ekonomi akuntansi. Jurnal ini diterbitkan dua kali setiap tahun, yaitu edisi April dan Oktober, oleh program studi Akuntansi Universitas Audi Indonesia. Alamat redaksi berada di Jl. Bunga NCole ...