Kesejahteraan ayam broiler dipengaruhi oleh sistem perkandangan yang digunakan, baik kandang terbuka (open house) maupun kandang tertutup (closed house), yang masing-masing memiliki keunggulan dan tantangan dalam mengelola lingkungan, kesehatan, dan kontrol perilaku ayam untuk mencapai produktivitas yang optimal. Penelitian ini menggunakan metode analisis review dari berbagai jurnal yang relevan yang diterbitkan dalam sepuluh tahun terakhir untuk mengidentifikasi temuan utama, tren penelitian, dan kesenjangan dalam penelitian terkait. Hasil dari jurnal-jurnal yang terpilih kemudian dianalisis secara deskriptif untuk mengidentifikasi temuan-temuan kunci dan tren penelitian. Diharapkan dapat diperoleh pemahaman yang komprehensif tentang kondisi kesejahteraan ternak, serta memberikan rekomendasi untuk penelitian lebih lanjut atau praktik dalam bisnis peternakan yang lebih berkelanjutan.
Copyrights © 2024