Pertumbuhan e-commerce di Indonesia telah meningkat dengan pesat dalam beberapa tahun terakhir. Didorongoleh peningkatan jumlah pengguna internet dan adopsi teknologi digital yang cepat, hal ini membuat perusahaan e-commercemenimbulkan persaingan yang semakin tinggi dalam mendapatkan pelanggan. Salah satu e-commerce yang ada di Indonesiayaitu shopee. Shopee memiliki berbagai macam metode pembayaran dan memiliki layanan ekspedisi sendiri yaitu shopeeexpress. Salah satu strategi pemasaran yang dilakukan agar dapat mempertahankan pelanggan yaitu dengan meningkatkanketepatan waktu pengiriman dan menyediakan metode pembayaran Cash On Delivery. Penelitian ini bertujuan untukmengetahui apakah terdapat pengaruh Delivery Accuracy dan Cash On Delivery terhadap Customer Satisfaction ShopeeExpress Manado pada Mahasiswa Universitas Sam Ratulangi Angkatan 2020. Penelitian ini menggunakan metode penelitiankuantitatif. Analisis data berupa analisis regresi linier berganda kemudian dianalisis menggunakan program IBM SPSS versi29. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Secara parsial Delivery Accuracy berpengaruh signifikan terhadap CustomerSatisfaction, (2) Secara parsial Cash On Delivery signifikan mempengaruhi Customer Satisfaction, (3) Secara simultanDelivery Accuracy dan Cash On Delivery berpengaruh terhadap Customer Satisfaction. Kata Kunci: Delivery Accuracy, Cash On Delivery, Customer Satisfaction
Copyrights © 2024