Sistem Informasi Manajemen Inventori Perbekalan Kesehatan memainkan peran penting dalam pengelolaan obat, bahan medis habis pakai (BMHP), dan perbekalan kesehatan lainnya di gudang farmasi. Efektivitas pelayanan kesehatan sangat bergantung pada ketersediaan dan akurasi inventori, namun banyak gudang farmasi masih menghadapi tantangan dalam pengelolaan persediaan karena proses pencatatan yang manual. Oleh karena itu, diperlukan solusi berbasis web atau basis data untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi pengelolaan inventori. Studi ini bertujuan untuk mengkaji literatur terkait Sistem Informasi Manajemen Inventori Perbekalan Kesehatan di Gudang Farmasi, khususnya yang menggunakan teknologi berbasis web atau basis data. Kajian ini juga bertujuan untuk mengidentifikasi tren, manfaat, dan tantangan yang dihadapi dalam penerapan sistem tersebut di fasilitas kesehatan. Scoping review ini dilakukan melalui tiga tahap: identifikasi tujuan penelitian, pencarian literatur dari basis data Google Scholar menggunakan kata kunci yang relevan, serta analisis dan penyusunan laporan. Dari pencarian literatur, diperoleh 20 artikel yang membahas sistem manajemen inventori di gudang farmasi dan puskesmas. Sebagian besar (60%) gudang farmasi masih menggunakan sistem manual untuk pencatatan dan pelaporan inventori, sedangkan 40% lainnya telah mengembangkan atau sedang menguji coba sistem berbasis web atau basis data. Studi menunjukkan bahwa sistem digital memiliki keunggulan dalam meningkatkan efisiensi operasional, akurasi data, dan keamanan informasi dibandingkan dengan sistem manual. Penggunaan sistem informasi manajemen inventori berbasis digital di gudang farmasi memberikan banyak manfaat, termasuk penghematan waktu, peningkatan aksesibilitas, dan keamanan data yang lebih baik.
Copyrights © 2024