Jurnal Psikologi Karakter
Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Psikologi Karakter, Juni 2021

Agresivitas Dalam Demonstrasi

Nur Muhammad Azhary (Program Studi Psikologi, Universitas Bosowa)
Arie, HZ Gunawan (Program Studi Psikologi, Universitas Bosowa)
Sulasmi Sudirman (Program Studi Psikologi, Universitas Bosowa)



Article Info

Publish Date
06 Jul 2021

Abstract

Agresivitas dapat terjadi dalam berbagai konteks dan disebabkan oleh berbagai faktor. Salah satu faktor yang mempengaruhi agresivitas adalah perbedaan demografi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran dan perbedaan tingkat agresivitas pada mahasiswa yang pernah menjadi demonstran di kota makassar berdasarkan faktor demografi. Sampel dari penelitian berjumlah sebanyak 418 mahasiswa yang pernah menjadi demonstran (laki-laki=196 dan perempuan=222). Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan skala Agresivitas yang telah disusun oleh peneliti dan dianalisis dengan independent t-test dan one-way anova. Hasil uji asumsi menunjukkan bahwa seluruh faktor demografi berhasil memenuhi uji asumsi dimana pada uji normalitas dan homogenitas mendapatkan nilai p > 0.05 atau dengan kata lain hasil analisis data signifikan. Hasil uji hipotesis pada seluruh faktor demografi mendapatkan nilai sebesar p>0.05 atau dengan kata lain hasil analisis data tidak signifikan. Berdasarkan hasil analisis uji hipotesis diperoleh kesimpulan bahwa tidak ada perbedaan tingkat agresivitas pada mahasiswa yang pernah menjadi demonstran di Kota Makassar ditinjau dari faktor demografi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jpk

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Psikologi Karakter menerbitkan artikel yang pada bidang Psikologi Klinis, Psikologi Industri dan Organisasi, Psikologi Pendidikan, Psikologi Perkembangan, Psikologi Sosial dan lain-lain. Bagi penulis yang memiliki artikel pada bidang ini dapat disesuaikan dengan panduan penulisan dan template ...