Accounting Research Unit (ARU JOURNAL)
Vol 5 No 2 (2024): Accounting Research Unit (Aru Journal)

Skeptisisme Profesional Akuntan Publik : Perspektif Dari Pengalaman Kerja

Putra, Victor Pramudita (Unknown)
Wilasittha, Acynthia Ayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perspektif pengalaman kerja akuntan publik terhadap skeptisisme. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Sumber data adalah data primer berupa hasil wawancara mendalam kepada lima akuntan publik yang bekerja di KAP XYZ. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengalaman kerja merupakan faktor yang penting terhadap skeptisisme profesional akuntan publik karena pengalaman kerja yang lama menyebabkan akuntan publik memiliki pola pikir kritis dalam menganalisis bukti pendukung selama proses audit. Skeptisisme profesional merupakan inti dari integritas audit, memastikan bahwa akuntan publik tidak hanya mengumpulkan bukti yang cukup, tetapi juga secara kritis menilai informasi yang mereka peroleh. Dalam praktiknya, pengalaman kerja memainkan peran sentral dalam mengasah dan mengembangkan kemampuan ini. Pengalaman menghadapi berbagai tantangan di lapangan, seperti kompleksitas industri dan dinamika klien, memberikan perspektif yang mendalam kepada akuntan publik tentang bagaimana mereka dapat mempertahankan independensi dan kehati-hatian yang diperlukan dalam proses audit. Hal tersebut dapat membantu akuntan publik dalam mendeteksi salah saji material pada laporan keuangan. Pengalaman kerja ini ditinjau berdasarkan lama bekerja dan riwayat pekerjaan. Melalui pengalaman ini, akuntan mengembangkan pemahaman mendalam tentang kompleksitas industri, tuntutan regulasi, dan dinamika internal klien mereka, yang semuanya memengaruhi kemampuan mereka untuk menjaga independensi dan kehati-hatian yang diperlukan dalam melakukan audit selain itu pengalaman yang banyak membuat akuntan publik akan terbiasa lebih kritis dalam menghadapi situasi tertentu, mereka akan terbiasa dalam bersikap secara skeptis dan tidak mudah mengabaikan suatu kejanggalan dalam pelaporan keuangan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

mutiara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

ARU JOURNAL is a journal that publishes scientific articles in the field of Accounting, Public Accounting, Management Accounting, GCG and the environment, Financial Accounting, Taxation and Information Systems, which are the results of the latest research and dedication of researchers, lecturers and ...