Jumlah pengangguran sebesar 9,77 juta individu di Indonesia pada tahun 2020 menghasilkan tantangan dalam rekrutmen dan wawancara kerja. Banyak kandidat pencari kerja yang gagal karena kurangnya persiapan dan pengetahuan tentang kriteria perusahaan. Persiapan wawancara yang tepat adalah kunci keberhasilan dalam mendapat pekerjaan, tetapi para pencari kerja sering kebingungan bagaimana dan membutuhkan latihan yang efektif. Oleh karena itu, solusi yang tepat untuk membantu persiapan wawancara kerja adalah dengan cara melakukan penerapan sistem simulasi wawancara kerja interaktif yang mampu membantu para pencari kerja untuk mengidentifikasi kesalahan mereka, mendapatkan umpan balik langsung, meningkatkan kesiapan dan kepercayaan diri. Keberhasilan penelitian ini diharapkan mampu membantu calon kandidat secara signifikan dalam menghadapi wawancara kerja sebenarnya dan meningkatkan peluang mereka untuk mendapatkan pekerjaan yang diinginkan.
Copyrights © 2024