Jurnal Ners
Vol. 9 No. 1 (2025): JANUARI 2025

Determinan Perceived Organizational Support (POS) Tenaga Kesehatan Pada Masa Pandemi: Literature Review

Efendi, Kaoline Eki Maharani Putri (Unknown)
Damayanti, Nyoman Anita (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2024

Abstract

Pandemi COVID-19 menyebabkan perubahan situasi di berbagai sektor, salah satunya fasilitas kesehatan. Perubahan ini menyebabkan perubahan kinerja pada tenaga kesehatan. Salah satu faktor yang mempengaruhi kinerja yaitu perceived organizational support (POS). Perceived organizational support (POS) merupakan persepsi karyawan dimana mereka menganggap organisasi peduli dengan kesejahteraannya dan menghargai kontribusinya kepada organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor yang berpengaruh terhadap POS. Penelitian ini menggunakan metode literature review. Literatur didapatkan dari database Pubmed dan Google Scholar, untuk periode 2020 hingga 2023 Jumlah literatur yang dianalisis sebanyak 9 literatur. Hasil yang ditemukan berdasarkan analisis literatur yaitu faktor dukungan manajerial, role stressor, tindakan atau kebijakan organisasi dalam pengendalian infeksi COVID-19 pada tempat kerja, dan praktik HRM berupa karakteristik pekerjaan, pelatihan, penilaian kinerja, pengembangan karir, kompensasi berpengaruh terhadap POS tenaga kesehatan. selain itu faktor demografi seperti usia, jenis kelamin, pengalaman kerja, dan jenis pekerjaan juga berpengaruh terhadap POS. Manajer diharapkan dapat mengembangkan rasa dukungan organisasi yang tersedia pada tenaga kesehatan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ners

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing

Description

Fokus Jurnal Ners meliputi bidang kajian riset keperawatan diantaranya Keperawatan Medikal Bedah, Keperawatan Maternitas, Keperawatan Gawat Darurat, Keperawatan Anak, Keperawatan Lansia, Keperawatan Jiwa, Keperawatan Keluarga, Keperawatan Masyarakat, Manajemen Keperawatan dan Terapi Komplementer ...