Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan
Vol 13, No 1 (2025)

PREDIKSI CHURN PELANGGAN PADA LAYANAN DESAIN GRAFIS HOME DESAIN MENGGUNAKAN ALGORITMA NAÏVE BAYES

DAIPAH, IIP IMRON (Unknown)
ASTUTI, RINI (Unknown)
PRIHARTONO, WILLY (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2025

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model prediksi churn pelanggan di Home Desain menggunakan algoritma Naïve Bayes. Dataset yang digunakan mencakup data transaksi dari tahun 2021 hingga 2024, dengan fitur-fitur seperti jenis layanan, jumlah revisi, harga, status pembayaran, kategori revisi, dan keterlambatan pembayaran. Proses analisis mengikuti tahapan dalam metode Knowledge Discovery in Databases (KDD), yang mencakup seleksi, praproses, transformasi data, pembuatan model, dan evaluasi. Pada tahap seleksi data, fitur yang relevan dengan churn pelanggan dipilih, sementara praproses dilakukan untuk memastikan konsistensi data. Transformasi data digunakan untuk mempersiapkan data sebelum dimasukkan ke dalam model prediksi. Model dikembangkan menggunakan algoritma Naïve Bayes, yang terbukti efektif dalam menangani data besar dan masalah klasifikasi. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa model yang dikembangkan memiliki performa sangat baik, dengan akurasi 99%, presisi 1.00, recall 0.99, dan F1-score 0.99, yang menandakan bahwa model ini sangat handal dalam mengidentifikasi pelanggan yang berisiko churn. Temuan ini membuktikan bahwa Naïve Bayes adalah alat yang efektif dalam merancang strategi retensi yang lebih efisien, serta berguna bagi perusahaan di sektor jasa kreatif untuk meningkatkan pengambilan keputusan berbasis data. Penelitian ini memberikan kontribusi signifikan terhadap literatur mengenai penggunaan algoritma prediktif dalam industri kreatif, membuktikan bahwa Naïve Bayes dapat diandalkan dalam menganalisis data besar dan memprediksi churn pelanggan dengan akurasi tinggi. Temuan ini juga membantu perusahaan merancang strategi yang lebih efektif untuk mempertahankan pelanggan dan meningkatkan daya saing  pasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jitet

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) merupakan jurnal nasional yang dikelola oleh Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik (FT), Universitas Lampung (Unila), sejak tahun 2013. JITET memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Informatika dan Teknik Elektro. JITET berkomitmen untuk ...