Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) menggunakan website Massive Open Online Course (MOOC) sebagai media Pembelajaran dan pemberian materi dan tugas untuk pegawai pemerintah perjanjian kerja untuk menjadi ASN yang profesional, Namun sampai saat ini kualitas website MOOC belum pernah dilakukan pengujian mutu. hal tersebut yang melatarbelakangi penulisan penelitian ini. Pengujian ini menggunakan kerangka kerja McCall pada lingkup product operation dimana hal yang diuji adalah faktor correctness, reliability, efficiency, integrity, dan usability. Metode yang digunakan adalah dengan menyebarkan kuesioner kepada Pegawai (PPPK) Provinsi Kalimantan Utara yang berisi faktor kualitas perangkat lunak yang akan digunakan. Berdasarkan hasil kuesioner yang diperoleh dari tanggapan Pegawai (PPPK) terhadap website MOOC. Hasil pengujian kualitas MOOC dengan menggunakan metode McCall pada aspek product operation, adalah sebagai berikut; nilai untuk faktor kualitas correctness sebesar 82.6% (sangat baik), nilai untuk faktor kualitas reliability sebesar 75% (baik), nilai untuk faktor kualitas efficiency sebesar 67,2% (baik), nilai untuk faktor kualitas integrity sebesar 82% (sangat baik), nilai untuk faktor kualitas usability sebesar 55.4% (cukup baik). Secara keseluruhan berdasarkan teori kualitas McCall pada kategori product operation, MOOC memiliki kualitas yang cukup baik (mendapat nilai 53%).
Copyrights © 2024