Segara Widya: Jurnal Penelitian Seni
Vol. 12 No. 2 (2024)

Desain Mainan Edukatif Aksara Jawa untuk Anak Usia 8 Tahun melalui Permainan: Studi Kasus Kelas 3 SD Budya Wacana Yogyakarta

Angelika, Amelia (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2024

Abstract

Mainan edukatif berfungsi sebagai sarana pembelajaran yang memadukan aspek pendidikan dengan aktivitas bermain yang menyenangkan, menjadikannya sarana yang efektif dalam mendukung perkembangan anak. Di Yogyakarta, penguasaan Bahasa Jawa menjadi tantangan khusus bagi anak-anak, terutama mereka yang berasal dari luar daerah. Hal ini dikarenakan adanya ketentuan dari pemerintah yang menjadikan pembelajaran Bahasa Jawa sebagai mata pelajaran wajib; muatan lokal. Untuk mengatasi tantangan ini, penelitian ini merancang mainan edukatif yang bertujuan meningkatkan kemampuan berbahasa Jawa anak usia 8 tahun melalui pendekatan interaktif dan menyenangkan. Metode yang digunakan mencakup observasi terhadap proses pembelajaran Bahasa Jawa, wawancara dengan guru, orang tua, dan anak-anak untuk mengidentifikasi kesulitan pembelajaran, serta studi literatur tentang perkembangan kognitif anak usia 8 tahun. Hasil dari penelitian ini adalah desain mainan edukatif yang mengenalkan aksara Jawa dan mengembangkan keterampilan berbahasa melalui permainan. Mainan ini diharapkan tidak hanya menjadi alat bantu yang efektif dalam pembelajaran Bahasa Jawa, tetapi juga berperan dalam mendukung pengajar dan orang tua serta membantu melestarikan bahasa dan budaya Jawa di kalangan generasi muda.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

segarawidya

Publisher

Subject

Arts

Description

The journal presents as a medium to share knowledge and understanding art, culture, and design in the area of regional, national, and international levels. The journal accommodates articles from research, creation, and study of art, culture, and design without limiting authors from a variety of ...