Jurnal Ekonomi Syariah Indonesia
Vol. 3 No. 2 (2024): September

KAJIAN JUAL BELI DALAM ISLAM DAN IMPLEMENTASINYA PADA MARKETPLACE DI INDONESIA

Yusup, Roni (Unknown)
Karmawan, Slamet (Unknown)
Suhairi, Dadang (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh Islam sangat memperhatikan segala aspek kehidupan pemeluknya termasuk masalah jual beli, apalagi perkembangan teknologi saat ini membuat transaksi antara penjual dan pembeli tidak harus bertemu secara langsung dan barang tidak harus diserahkan pada saat itu juga. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui kajian jual beli dalam islam dan implementasinya pada marketplace di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi konsep jual beli dalam Islam pada marketplace berdasarkan uraian skema transaksi platform tersebut secara umum tidak ada masalah transaksi di dalamnya baik bagi penjual maupun konsumen, karena hanya berperan sebagai pasar online yang mempertemukan sekelompok penjual dan pembeli. Terkait aturannya, selama tidak ada yang melanggar syariat maka hukum asalnya dibolehkan dan mengikat kedua belah pihak sehingga wajib dilaksanakan, karena setiap muslim wajib mengikuti kesepakatan bersama yang telah mereka tetapkan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JESI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Syariah Indonesia (JESI), published by Study Program of Sharia Economics STEI Al-Amar Subang, West Java, Indonesia. The subject covers textual and fieldwork studies with various perspectives of Islamic economics, Islamic public finance, Islamic finance, Islamic accounting, Islamic ...