Jurnal Informatika dan Teknologi Informasi
Vol. 3 No. 2: September 2024

Penerapan Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Objek Wisata Di Kabupaten Batubara Menggunakan Metode SAW

Efendi Hutagalung, Jhonson (Unknown)
Amalia, Amalia (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Pariwisata merupakan sektor penting bagi perekonomian Kabupaten Batubara, dengan banyak objek wisata yang menarik wisatawan lokal dan internasional. Namun, banyaknya pilihan destinasi membuat wisatawan sering kesulitan memilih tujuan yang sesuai dengan preferensi mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) berbasis metode Simple Additive Weighting (SAW) untuk membantu wisatawan dalam pemilihan objek wisata di Kabupaten Batubara. SPK ini mengkombinasikan model dan data untuk memberikan rekomendasi destinasi wisata yang relevan dan akurat berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode SAW efektif dalam memberikan peringkat dan rekomendasi yang dapat diandalkan, membantu wisatawan menemukan destinasi yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan daya tarik pariwisata di Kabupaten Batubara, mendukung pembangunan ekonomi lokal, dan memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar objek wisata.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jutek

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Informatika dan Teknologi Informasi Penerbitan jurnal ini sebagai sarana untuk menampung artikel-artikel ilmiah yang berasal dari hasil penelitian, kajian-kajian atau makalah ilmiah dari para peneliti maupun dosen yang sudah dipilih pada bidang komputer. Artikel ilmiah yang dikirim pada ...