SEMNASTERA (Seminar Nasional Teknologi dan Riset Terapan)
Vol 6 (2024)

Rancang Bangun Prototipe Labelling Botol Menggunakan Proximity Sensor Sistem Pneumatik

., Saepudin (Unknown)
Abidin, M Zainal (Unknown)
Rahayu, Rio Restu (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2024

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya dibidang pneumatik telah membawa dampak positif dalam kehidupan manusia dan dunia industri. Untuk dapat mengikuti perkembangan tersebut diperlukan upaya untuk meningkatkan pembelajaran yang bisa memudahkan pemahaman dibidang pneumatik dengan otomasi. Rancang bangun prototipe labelling botol menggunakan proximity sensor sistem pneumatik ini bertujuan untuk mendapatkan pembelajaran mesin yang menggunakan sistem pneumatik dengan otomasi, dengan begitu mahasiswa atau masyarakat umum bisa mengetahui cara kerja mesin yang ada di industri dalam bentuk prototipe. Rancang bangun prototipe labelling botol menggunakan proximity sensor sistem pneumatik ini berbantuan miniatur mesin konveyor dengan torsi yang dibutuhkan 15,4 Kg.cm, daya 0,005 Hp dan menggunakan motor dengan kecepatan putar 20 rpm. Maka dipilihlah spesifikasi motor gearbox DC dengan daya 0,25 Hp 24V, kecepatan putar 22 rpm, diameter poros Ø10 mm dengan bahan alumunium, diameter bantalan yang digunakan dalam poros Ø10 mm, kopling yang dipakai yaitu jenis kopling flens flexible coupling dan pemanfaatan teknologi PLC untuk pengontrol otomasi menggunakan PLC Omron model CP1E – E20DR – A.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

semnastera

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Mechanical Engineering

Description

Seminar Nasional Teknologi dan Riset Terapan (Semnastera) merupakan suatu forum satu tahunan yang diselenggarakan oleh Politeknik Sukabumi untuk kegiatan deseminasi hasil-hasil penelitian. Forum ini dapat dijadikan ajang bertukar informasi dalam bidang teknologi dan riset terapan bagi para ...