Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk melakukan pengawasan terhadap pekerjaan standardisasi outlet kantor pelayanan keuangan publik di Tamansari, Ponorogo. Standarisasi outlet ini sangat penting untuk memastikan bahwa layanan yang diberikan oleh instansi keuangan publik dapat berjalan sesuai dengan ketentuan dan standar yang berlaku. Proyek ini dilakukan dengan cara memberikan pelatihan, pengawasan langsung terhadap pekerjaan pembangunan outlet, serta evaluasi terhadap implementasi standar yang sudah ditentukan. Hasil dari kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik dan memastikan bahwa setiap outlet memiliki fasilitas yang memadai untuk melayani masyarakat dengan baik.
Copyrights © 2024