Keripik pangsit merupakan makanan yang digemari masyarakat, namun persaingan dalam industri makanan semakin ketat. Pendekatan baru diperlukan dalam perencanaan model bisnis agar tetap kompetitif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui inovasi perencanaan model bisnis keripik pangsit dalam rangka untuk meningkatkan daya saing. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan metode wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inovasi dalam perencanaan model bisnis keripik pangsit dapat dilakukan melalui penggunaan bahan baku yang berkualitas, pengembangan rasa dan variasi produk, serta penerapan strategi pemasaran yang kreatif. Inovasi perencanaan model bisnis ini memberikan kontribusi kepada, bisnis keripik pangsit agar dapat meningkatkan daya saing di pasar dan memperoleh keuntungan yang lebih besar. Penelitian ini dapat dijadikan referensi bagi para pengusaha keripik pangsit yang ingin meningkatkan kualitas produk dan daya saingnya.
Copyrights © 2024