Jakia : Jurnal Kesehatan Ibu dan Anak
Vol. 2 No. 3 (2024): JAKIA : Jurnal Kesehatan Ibu dan Anak

PROFIL PENYEBAB KEMATIAN BAYI DI KECAMATAN KAMANG BARU KABUPATEN SIJUNJUNG TAHUN 2020-2022

Fitri Yanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2024

Abstract

Kematian bayi adalah kematian yang terjadi antara saat setelah bayi lahir sampai bayi belum berusia tepat satu tahun. Kecamatan kamang baru terdapat kematian bayi dari tahun 2020-2022 sebanyak 66 orang. Tujuan penelitian Profil Penyebab Kematian Bayi Di Kecamatan Kamang Baru Kabupaten Sijunjung Tahun 2020-2022. Jenis penelitian ini adalah deskriptif study. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 20 sampai 31 Maret 2023. Sampel dalam penelitian ini 66 orang. Teknik sampling dalam penelitian ini total sampling Analisa data yaitu analisa univariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 45 (68,2%) ibu memiliki umur yang tidak berisiko. 45 (68,2%) ibu memiliki usia kehamilan yang aterm. 58 (87,9%) ibu memiliki paritas yang tidak berisiko. 60 (90,9%) ibu memiliki status gizi yang baik. 49 (74,2%) ibu memiliki jarak kelahiran yang tidak berisiko. 50 (75,8%) ibu tidak memiliki riwayat penyakit, 11 (16,7%) ibu memiliki riwayat hipertensi.  Disimpulkan bahwa ibu memiliki umur yang tidak berisiko. usia kehamilan yang aterm, paritas yang tidak berisiko status gizi yang baik, jarak kelahiran yang tidak berisiko, memiliki riwayat hipertensi. Diharapkan dapat menambah pengetahuan ibu tentang penyebab kematian bayi sehingga ibu dapat mencegah sedini mungkin. Untuk tenaga kesehatan sealu memberikan edukasi kepada ibu agar mampu menjaga kesehatannya selama kehamilan sehingga dapat mencegah kematian bayi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jakia

Publisher

Subject

Health Professions Other

Description

Ruang lingkup jurnal mencakup (namun tidak terbatas pada) hal-hal berikut: Kesehatan Ibu dan Anak : menyusui, bayi Kebidanan: ...