JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)
Vol. 8 No. 6 (2024): JATI Vol. 8 No. 6

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI TRANSAKSI PAJAK PENGHASILAN PPH PASAL 21 BERBASIS WEBSITE DI DINAS BINA MARGA DAN PENATAAN RUANG PROVINSI JAWA BARAT

Ranti Rosalina, Resmi (Unknown)
Salsabilla, Saffana (Unknown)
Abdussalaam, Falaah (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Nov 2024

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sekarang ini sangatlah berkembang sangat cepat tentu saja hal ini berpengaruh pada beberapa aspek dan bidang terutama pada bidang pemerintahan. Dalam perkembangan teknologi pemerintah juga dituntut mengikuti perubahan untuk menunjang kegiatan operasionalnya. Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat memiliki kendala dalam penginputan data transaksi pajak penghasilan PPh Pasal 21 yang masih menggunakan semi manual maka dari itu diperlukan sebuah sistem untuk mempermudah proses penginputan. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah sistem atau aplikasi berbasis web pada Dinas Bina Marga untuk mempermudah pekerjaan karyawan dalam menginput data transaksi pajak PPh Pasal 21. Penelitian ini menggunakan metode waterfall yang mana metode ini berfungsi untuk mengembangkan perangkat lunak dan pembuatan sistem ini dirancang menggunakan PHP dan bahasa pemograman MySQL sebagai pengolah database. Pengujian sistem ini menggunakan metode blackbox yang dimana menunjukkan aplikasi ini berfungsi dengan baik serta memberikan respon akurat dan relevan. Aplikasi berbasis web ini diharapkan berguna bagi pengguna, mempermudah pekerjaan yang akurat, cepat, dan tepat, sehingga dapat mengurangi kesalahan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jati

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Adalah jurnal mahasiswa yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil Skripsi Mahasiswa Teknik Informatika ke khalayak luas, diterbitkan secara berkala 6 kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, ...