Di dalam era digitalisasi yang semakin maju, teknologi dan informasi menjadi bagian penting dalam operasional bisnis, khususnya bagi perusahaan penyedia jasa dan layanan internet. PT Maxindo Mitra Solusi merupakan salah satu perusahaan yang masih aktif dalam bidang ini yang berlokasi di Jalan Cenderawasih Raya No 61 Cengkareng, Jakarta Barat ini, menghadapi kendala dalam memantau dan mengevaluasi kinerja karyawan, terutama pada bagian network troubleshooting. Divisi technical support di perusahaan ini yang berperan penting dalam penyelesaian masalah jaringan internet pelanggan, dipilih sebagai fokus penelitian karena interaksi langsung mereka dengan pelanggan dapat memengaruhi reputasi perusahaan. Penanganan masalah yang terkadang lambat dan kesalahan identifikasi masalah dapat mengurangi kualitas pengalaman dan kepuasan pelanggan. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi pola dan faktor apa saja yang memengaruhi kinerja karyawan menggunakan metode naïve bayes. Metode ini dipilih karena mampu mengklasifikasikan data secara efisien dan efektif berdasarkan probabilitas peristiwa yang sudah terjadi, pada penerapan metode naïve bayes kali ini juga mendapati persentase akurasi sebesar 90%. Hasil analisis ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan dengan pendekatan yang lebih terarah dan efisien sehingga membantu perusahaan dalam mengatasi kendala dalam pemantauan dan evaluasi kinerja karyawan mereka.
Copyrights © 2024