JPPM (JURNAL PENELITIAN DAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA)
Vol 9, No 2 (2016): JPPM (Jurnal Penelitian dan Pembelajaran Matematika) Volume 9 Nomor 2 Agustus 20

PENGGUNAAN METODE NUMBERED HEAD TOGETHER (NHT) DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA

Rika Fima Yenni (Pendidikan Matematika Universitas Tamansiswa Palembang)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2016

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar matematika siswa dengan menggunakan metode NHT. Hipotesis dalam penelitian ini adalah hasil belajar matematika siswa yang menggunakan metode NHT lebih baik dari pada hasil belajar matematika siswa dengan menggunakan pembelajaran konvensional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMPN 2 Kubung Kabupaten Solok, dengan subjek penelitian 26 orang pada kelas eksperimen dan 27 orang pada kelas kontrol. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian Randomized Control Group Only Design. Analisis data hasil belajar siswa diolah dengan uji-t menggunakan data tes akhir siswa. Berdasarkan hasil perhitungan menggunakan software minitab diperoleh P-value = 0,016 pada taraf kepercayaan 95% (α = 0,05). Karena P-value ˂ α maka tolak H0 dan terima H1. Ini berarti hasil belajar matematika siswa yang menggunakan metode NHT lebih baik dari pada hasil belajar matematika siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional. Kata kunci: Numbered Head Together, Hasil Belajar

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

JPPM

Publisher

Subject

Mathematics

Description

The Journal invites original research articles and not simultaneously submitted to another journal or conference. The whole spectrum of research in mathematics education are welcome, which includes, but is not limited to the following topics: Design/Development Research in Mathematics Education ...