Jurnal Muamalat Indonesia
Vol 4, No 2 (2024): Jurnal Muamalat Indonesia

Analisis Pengupahan Pada Pekerja Pabrik Sagu dan Pabrik Sawit di desa Sungai Segak Kecamatan Sebangki Kabupaten Landak

Maisyaroh, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sistem pengupahan pada pekerja pabrik sagu dan pabrik sawit di desa Sungai Segak Kecamatan Sebangki Kabupaten Landak kemudian di telaah berdasarkan perspektif Islam. Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif dengan melakukan wawancara dan observasi secara langsung di lapangan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 46 responden.Hasil penelitian ini mengidentifikasi bahwa terdapat perbedaan dalam teknik pengupahan pada pekerja pabrik sagu dan pabrik sawit di desa Sungai Segak Kecamatan Sebangki Kabupaten Landak, pada pabrik sagu upah pekerja diberikan langsung secara tunai, sementara pada pabrik sawit pengupahan dilakukan secara non-tunai. Kedua sektor usaha memberikan upah kepada pekerja setiap satu bulan sekali setelah melakukan pekerjaan, hal tersebut sesuai dengan perjanjian kerja antara kedua belah pihak yang telah disepakati diawal sebelum memulai pekerjaan.Kata Kunci : Sistem Pengupahan, Pekerja, Islam.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JVPEI

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

JMI (JURNAL MUAMALAT INDONESIA) is an scientific journal which is published two times annually by Prodi Ekonomi Islam (PRODI EKIS), Faculty of Economics and Business, University of Tanjungpura (UNTAN) Pontianak, Indonesia. JMI is a type of scientific journal (e-journal), published 2 times a year. ...