Agrimansion: Agribusiness Management & Extension
Vol 25 No 3 (2024): Jurnal Agrimansion Desember 2024

OPTIMALISASI KEBERLANJUTAN DESA WISATA BERBASIS KESEJAHTERAAN MASYARAKAT MELALUI IMPLEMENTASI TRI HITA KARANA DI KABUPATEN TABANAN, BALI

Kusuma, Bagus Arya (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Kabupaten Tabanan, dikenal sebagai lumbung beras Pulau Bali, tidak hanya kaya akan budaya agraris melalui sistem subak yang menjaga keberlanjutan pertanian, tetapi juga memainkan peran penting dalam pariwisata berbasis desa. Penerapan filosofi Tri Hita Karana, yang mengajarkan keseimbangan antara hubungan manusia dengan Tuhan (Parahyangan), sesama manusia (Pawongan), dan alam (Palemahan), telah menjadi fondasi kuat dalam pengelolaan desa wisata. Namun, kekhawatiran muncul terkait dampak buruk pariwisata yang berpotensi mengganggu kelestarian lingkungan dan kesejahteraan sosial masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji sejauh mana Implementasi Tri Hita Karana (X1) dan Kinerja Pengelolaan Desa Wisata (X2) berkontribusi terhadap Kesejahteraan Masyarakat (Y) di Tabanan sehingga keberlanjutan Desa Wisata dapat terjaga. Penelitian ini melibatkan 200 responden dari berbagai desa wisata di Kabupaten Tabanan, Bali. Dengan menggunakan pendekatan SEM-PLS, hasil analisis menunjukkan bahwa baik Implementasi Tri Hita Karana maupun Kinerja Pengelolaan Desa Wisata memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Kesejahteraan Masyarakat. Koefisien pengaruh masing-masing adalah 0,569 untuk Implementasi Tri Hita Karana dan 0,369 untuk Kinerja Pengelolaan Desa Wisata, dengan t-statistik > 1,96 dan p-value < 0,05. Temuan ini menegaskan bahwa nilai-nilai lokal yang terintegrasi dalam sistem desa wisata tidak hanya mempertahankan keberlanjutan ekologi dan budaya, tetapi juga meningkatkan kesejahteraan masyarakat di tengah dinamika pariwisata yang terus berkembang

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Agri

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Agrimansion adalah jurnal ilmiah yang memuat tulisan berupa hasil penelitian yang terkait dengan pemikiran/gagasan atau telaahan konseptual/teoritis yang mengkaji aspek-aspek agribisnis dan sosial ekonomi pertanian secara luas seperti manajemen produksi dan pemasaran produk pertanian, ...