J-AKSI : JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM INFORMASI
Vol 4 No 3 (2023): Edisi Oktober 2023

LEVERAGE DAN LIKUIDITAS DALAM MEMPENGARUHI PROFITABILITAS

Andriani, Ratih (Unknown)
Yunita Resmi, Rita (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Oct 2023

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengevaluasi dampak leverage dalam profitabilitas, dampak likuiditas dalam profitablitas yang dijalankan di perusahaan otomotif kompenen industri yang masuk Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini memanfaatkan metode kuantitatif dengan mempergunakan data sekunder dari pelaporan keuangan Perusahaan sektor otomotif serta industri komponen lain yang ada pada BEI. Dengan 14 perusahaan dalam populasi dan 5 perusahaan sebagai sample. Metode pengambilan sample yang dipergunakan pada studi ini yakni purposive sampling. Metode analisis data melibatkan penerapan Analisis Regresi Linear Berganda setelah sebelumnya dilakukan Uji Statistik Deskriptif, Asumsi Klasik, serta Hipotesis. Penelitian dari Uji t menunjukkan bahwa Debt to Equity Ratio mempengaruhi Return On Asset serta Current Ratio mempengaruhi ROA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Debt to Equity Ratio dan Current Ratio dengan simultan mempengaruhi Return On Asset. Koefisien determinasi R square adalah 29,7%, sedangkan 70,3% sisanya diakibatkan dari variable lain

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jaksi

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi dan Sistem Informasi (J-AKSI) diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Majalengka secara berkala (setiap enam bulan) dengan edisi terbit bulan Februari dan Agustus. Tujuan jurnal ini adalah untuk mempublikasikan hasil riset Akuntansi dan ...