Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Humanika
Vol. 14 No. 3 (2024)

A ANALISIS DAMPAK KASUS KORUPSI PEJABAT PAJAK TERHADAP KEPERCAYAAN MASYARAKAT DAN KEADILAN PERPAJAKAN (STUDI KASUS PADA KASUS KORUPSI PEJABAT PAJAK RAFAEL ALUN TRISAMBODO): Studi Kasus pada Kasus Korupsi Pejabat Pajak Rafael Alun Trisambodo

Irmayanti, I Gusti Ayu Kade Wika (Unknown)
Yasa, I Nyoman Putra (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak kasus korupsi pejabat pajak Rafael Alun terhadap kepercayaan masyarakat dan keadilan perpajakan. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif yang bersifat menggambarkan, memaparkan, dan menguraikan objek yang diteliti.  Lokasi penelitian yang dipilih yakni pada Desa Batuagung, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Adapun subjek yang terlibat dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang terdaftar di Desa Batuagung, Kec. Jembrana, Kab. Jembrana, Bali. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa beberapa hasil wawancara yang telah dituangkan bahwa kasus korupsi dapat menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap instansi pajak. Dalam konteks kasus korupsi yang melibatkan pejabat pajak Rafael Alun, masyarakat yang mengetahui kejadian tersebut merasa kecewa. Banyak yang mulai meragukan integritas sistem perpajakan dan menyadari adanya berbagai masalah dalam pengelolaan pajak. Dampak korupsi ini juga berpengaruh negatif terhadap kesejahteraan ekonomi komunitas, karena menurunkan kepercayaan terhadap sistem perpajakan dan investasi, yang mengakibatkan berkurangnya partisipasi ekonomi dan investasi lokal. Untuk memulihkan kepercayaan publik, pemerintah harus menerapkan kebijakan yang lebih transparan dan akuntabel serta memperkuat penegakan hukum terhadap praktik korupsi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JJA

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Akutansi dan Humanikan Undiksha adalah jurnal ilmiah bertujuan untuk mempublikasikan artikel-artikel kajian empiris dan teoritis dalam bidang akutansi. Redaksi menerima artikel dalam bahasa Indonesia maupun Bahasa Inggris yang tidak dikirimkan atau telah dipublikasikan dalam jurnal ...