Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi
Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (September-Oktober 2024)

Pengaruh LMX Quality Terhadap Kinerja Karyawan Dengan Kepercayaan Pada Pimpinan Dan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Mediasi (Studi Pada PT. XYZ di Sidoarjo)

Aisy, Qurrota (Unknown)
Tri Wulida Afrianty (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini memiliki ttujuan untuk menguji pengaruh kualitas Leader-Member Exchange (LMX) terhadap kinerja karyawan, dengan kepercayaan pada pimpinan serta kepuasan kerja sebagai variabel mediasi. Penelitian dilaksanakan di PT XYZ Sidoarjo, dengan menggunakan metode non-probability purposive sampling untuk memilih 52 responden berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Data dikumpulkan melalui kuesioner terstruktur serta analisis memakai Structural Equation Modeling (SEM) dengan pendekatan Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukan bahwasannya kualitas LMX secara signifikan mempengaruhi kinerja karyawan, kepercayaan pada pimpinan, serta kepuasan kerja. Selain itu, kepercayaan pada pemimpin serta kepuasan kerja memiliki dampak positif yang signifikan terhadap kinerja karyawan. Analisis mediasi menegaskan bahwa kualitas LMX meningkatkan kinerja karyawan secara tidak langsung melalui kepercayaan pada pemimpin dan kepuasan kerja. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JEMSI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi (JEMSI), ISSN 2686-5238 (online) dan ISSN 2686-4916 (print), merupakan jurnal penelitian manajemen dan sistem informasi yang diterbitkan sejak tahun 2019 oleh Dinasti Publisher. Jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian kepada para ...