Ekomen
Vol 24, No 2 (2024)

Analisis Beneish M-Score untuk Mendeteksi Kecurangan Laporan Keuangan pada Pt. Waskita Karya Tbk

Kurniasari, Fina (Unknown)
Martunus, Ilyas (Unknown)
Setiawan, Andik (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeteksi kecurangan laporan keuangan pada PT. Waskita Karya Tbk tahun 2020-2022, yang di kategorikan sebagai manipulator, nonmanipulator atau grey company, dengan 8 indikator rasio model Beneish M-Score. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan metode teknik dokumentasi.Hasil penelitian ini menujukkan bahwa, PT. Waskita Karya (Persero) Tbk di tahun 2020, 3 indikator yang mendeteksi adanya kecurangan laporan keuangan yaitu DSRI, SGAI dan TATA, 2 indikator GMI dan LVGI menunjukkan hasil grey company dan 3 indikator AQI, SGI dan DEPI dan perusahaan di kategorikan sebagai manipulator karena dengan nilai Beneish M-Score -1,40. Di tahun 2021, 3 indikator yang mendeteksi adanya kecurangan laporan keuangan yaitu AQI, SGAI dan TATA, 5 indikator DSRI, GMI, SGI, DEPI dan LVGI menunjukkan non manipulator dan perusahaan dalam kategori nonmanipulator dengan nilai Beneish M-Score -2,39. Dan tahun 2022, 1 indikator mendeteksi adanya kecurangan laporan keuangan TATA, 1 indikator SGI menunjukkan grey company, 6 indikator DSRI, GMI, AQI, DEPI, SGAI dan LVGI menunjukkan non manipulator, perusahaan dikategorikan sebagai manipulator karena menghasilkan nilai Beneish M-Score -2,19. Hasil penelitian ini juga menemukan bahwa model Beneish M-Score tidak dapat mendeteksi secara 100%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

EkoMen

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ekomen (Ekomen) dikelola oleh Fakultas Ekonomi Universitas Sintuwu Maroso, terbit dua kali dalam setahun pada bulan Januari dan September. Pada setiap terbitan, setiap artikel yang diterima Ekomen akan ditinjau terlebih dahulu baik oleh editor internal maupun eksternal. Selanjutnya ...