Jurnal Teknologi dan Manajemen Industri Terapan
Vol. 3 No. 4 (2024): Jurnal Teknologi dan Manajemen Industri Terapan

Model Distribusi Binomial dalam Mengukur Probabilitas Keberhasilan Uji Coba Kualitas Layanan Sistem Informasi

Nurhaliza (Unknown)
Depriwana Rahmi (Unknown)
Annisah Kurniati (Unknown)
Suci Yuniati (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperkirakan probabilitas keberhasilan uji coba kualitas layanan sistem informasi dengan menggunakan pendekatan distribusi binomial. Penilaian kualitas layanan dilakukan berdasarkan dimensi E-ServQual, yaitu tangibles, reliability, responsiveness, assurance, dan empathy. Distribusi binomial digunakan untuk memodelkan jumlah keberhasilan pada sampel berukuran ???? n dari populasi ???? N, dengan probabilitas keberhasilan sebesar ???? p dan probabilitas kegagalan sebesar 1 − ???? 1−p. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner dengan skala Likert. Hasil analisis menunjukkan bahwa probabilitas masing-masing tingkat kepuasan adalah: ???? ( sangat puas ) = 0 , 207 p(sangat puas)=0,207, ???? ( puas ) = 0 , 518 p(puas)=0,518, ???? ( cukup puas ) = 0 , 228 p(cukup puas)=0,228, ???? ( tidak puas ) = 0 , 047 p(tidak puas)=0,047, dan ???? ( sangat tidak puas ) = 0 , 002 p(sangat tidak puas)=0,002. Simulasi variasi nilai ???? n dan ???? x menunjukkan bahwa probabilitas keberhasilan meningkat pada ukuran sampel yang lebih kecil dengan nilai probabilitas keberhasilan yang lebih besar. Temuan ini memberikan wawasan penting dalam pengukuran kualitas layanan sistem informasi dan potensi peningkatan keberhasilannya melalui optimalisasi parameter distribusi binomial.  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

home

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Teknologi dan Manajemen Industri Terapan (JTMIT) adalah journal blind peer-review yang bersifat open access yang memungkinkan artikel tersedia secara online tanpa berlangganan apapun. JTMIT didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian, artikel teknis, konseptual dan laporan studi kasus ...