Jurnal Sains dan Seni ITS
Vol 12, No 3 (2023)

Pengembangan Desain Planter Hidroponik untuk Personal Rumah Tangga Memanfaatkan Limbah Sedotan Plastik dengan Sistem Injection

Herman, Feliana (Departemen Desain Produk Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Tristiyono, Bambang (Departemen Desain Produk Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Tren berkebun hidroponik menjadi salah satu hobi yang dipakai untuk memenuhi kebutuhan pangan. Hidroponik merupakan salah satu cara dalam membudidayakan tanaman pada halaman terbatas, tanpa menggunakan media tanah. Metode hidroponik ini cocok untuk dilakukan dimana saja dan hasil tanaman tidak bergantung pada musim dan pasar. Daur ulang limbah plastik merupakan salah satu tindakan preventif untuk mengurangi limbah plastik. Maka, perancangan ini dilakukan untuk mengembangkan desain planter hidroponik vertikultur dengan menggunakan material jenis PP (polypropylene), untuk memudahkan pengguna (ibu rumah tangga dan pemula) untuk dapat bercocok tanam pada dinding eksterior bangunan yang dapat dijadikan sebagai elemen untuk mempercantik fasad bangunan pada eksterior hunian pengguna sebagai sarana untuk mempercantik, menghijaukan dan melengkapi kebutuhan rumah tangga dibutuhkan. Metode perancangan yang digunakan adalah dengan melakukan studi pustaka, riset konsumen, wawancara dengan partner hidroponik dan komunitas hidroponik, benchmarking, ideasi, pengembangan model alternatif, pembuatan mockup, hingga pengujian terhadap pengguna yang dipakai sebagai tolak ukur dan acuan dalam menganalisis kebutuhan desain pada produk planter hidroponik. Manfaat dari perancangan yang dilakukan adalah untuk menemukan solusi dan kebutuhan konsumen terhadap produk instalasi planter hidroponik yang sudah dipakai dan memperbaiki permasalahan desain sesuai dengan keinginan konsumen, yang menjadi acuan dalam pembuatan desain baru pada produk planter hidroponik menggunakan material jenis PP (polypropylene).

Copyrights © 2023