Reviu Akuntansi dan Bisnis Indonesia
Vol. 8 No. 2 (2024): REVIU AKUNTANSI DAN BISNIS INDONESIA

Mediasi Intellectual Capital: Good Corporate Governance dan Return on Assets Pada Perusahaan Manufaktur

Jara Hardiyanti Jalih (Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Institut Teknologi dan Bisnis Ahmad Dahlan, Jakarta)
Lestari Adhi Widyowati (Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Institut Teknologi dan Bisnis Ahmad Dahlan, Jakarta)
Inta Hartaningtyas Rani (Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Institut Teknologi dan Bisnis Ahmad Dahlan, Jakarta)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2024

Abstract

Latar Belakang: Pemanfaatan dan pengelolaan yang baik terhadap intellectual capital dapat meningkatkan nilai perusahaan yang akan berdampak juga pada peningkatan Return on Assets perusahaan.Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mekanisme GCG yang proksikan dengan variable kepemilikan institusional dan kepemilikan manajerial terhadap Return on Assets (ROA) dengan variable Intellectual Capital (VAIC) sebagai variable intervening.Metode Penelitian: Analisis jalur (path analysis) digunakan untuk menguji 9 hipotesis pada penelitian ini. Regresi linear berganda menggunakan SPSS 23 dilanjutkan dengan uji Sobel. Data laporan keuangan tahunan 178 perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2015-2021. Hasil Penelitian: Intellectual Capital tidak terbukti berperan sebagai pemediasi dalam model penelitian ini. Meskipun demikian, variabel Kepemilikan Instutisional terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap Intellectual Capital.Keaslian/Kebaruan Penelitian: Penelitian ini mengisi gap pengetahuan mengenai peran Intellectual Capital dalam memediasi pengaruh GCG dan ROA. Dimana penerapan GCG mampu mendukung mediasi Intellectual Capital, penerapkan praktik GCG yang didukung Intellectual Capital baik dapat meningkatkan kinerja perusahaan menjadi semakin baik, yang digambarkan dengan semakin baiknya nilai ROA. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

rab

Publisher

Subject

Description

Reviu Akuntansi dan Bisnis Indonesia (RABIN) merupakan jurnal ilmiah yang dikelola oleh Program Studi Akuntansi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dan bekerjasama dengan Asosiasi Program Studi Akuntansi Perguruan Tinggi Muhammadiyah (APSA PTM). Jurnal ini menitikberatkan pada penyampaian hasil ...