Latar Belakang: Peran Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dalam perpajakan sangat penting untuk menopang penerimaan negara yang digunakan untuk pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.Tujuan: Penelitian ini mengkaji pengaruh tax knowledge terhadap tax compliance yang dimediasi oleh perceived tax fairness dan dimoderasi oleh tax awareness pada UMKM di Bandung.Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif-eksplanatori dengan metode convenience sampling pada 404 responden pelaku UMKM di Bandung. Data dikumpulkan melalui kuesioner online dan dianalisis menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) berbasis Partial Least Squares (PLS). Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan bantuan software SmartPLS 3.Hasil Penelitian: Tax knowledge berpengaruh signifikan terhadap tax compliance dan perceived tax fairness. Perceived tax fairness memediasi hubungan antara tax knowledge dan tax compliance. Tax awareness memoderasi hubungan antara tax knowledge dan tax compliance, memperkuat hubungan tersebut.Keaslian/Kebaruan Penelitian: Novelty pada penelitian ini ialah penggunaan variabel perceived tax fairness sebagai variabel yang memediasi, dan tax awareness dalam memoderasi hubungan antara tax knowledge dan tax compliance yang juga belum pernah dilakukan oleh penelitian sebelumnya dengan konstruk serupa.
Copyrights © 2024