Deliberatio : Jurnal Mahasiswa Komunikasi
Vol 4 No 2 (2024): Oktober 2024

MEDIA TIKTOK SEBAGAI SARANA KOMUNIKASI PEMASARAN DAN PROMOSI: ( Studi Kasus Pada Akun TikTok @kharismastationerykupang)

Novita Kolly (Unknown)
Lukas Lebi Daga (Unknown)
Muhammad Aslam (Unknown)
Umbu Datta, Sandra Clarissa (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2024

Abstract

Permasalahan penelitian ini untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh akun TikTok @kharismastationerykupang melalui TikTok yang merupakan salah satu media sosial yang mereka manfaatkan sebagai media pemasaran dan promosi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan strategi komunikasi pemasaran pada akun TikTok @kharismastationerykupang dalam menjangkau calon target konsumen serta juga untuk mendeskripsikan bentuk aktivitas komunikasi pemasaran produk Yang dilakukan oleh @kharismastationerykupang. Untuk memperoleh data maka metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara, kepada informan utama, informan kunci, dan informan pendukung yang akan berlanjut pada dokumentasi serta dikaji menggunakan teori AIDDA. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi komunikasi pemasaran yang digunakan dalam menjangkau calon target konsumen adalah dengan melakukan segmentasi, targeting, dan positioning. Bentuk aktivitas komunikasi pemasaran produk yang dianggap paling efektif yang diantara lainnya yang telah digunakan serta hasilnya bisa secara langsung terlihat dan dirasakan setelah habis melakukan strategi komunikasi dan aktivitas pemasaran adalah dengan memanfaatkan jasa endorsement oleh TikTokers-TikTokers, dapat dilihat kesuksesan ini meberikan kontribusi positif terhadap pertumbuhan bisnis dan dapat menciptakan daya tarik pada calon konsumen. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa semakin sering atau semakin besar usaha strategi komunikasi pemasaran dan aktivitas komunikasi pemasaran yang dilakukan maka semakin besar pula pemasukan atau pendapatan yang akan diterima.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jikom

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Deliberatio merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Nusa Cendana, Kupang, NTT sejak 2021 dengan ISSN (Printed): 2808-1897 dan ISSN (online-elektronik): 2986-8092. Jurnal ini ditujukan untuk mengembangkan dan ...