Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui makna kontekstual dalam film Budi Pekerti dan menemukan teori belajar yang divisualisasikan dalam film. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan dengan menggunakan pendekatan deskriptif-kualitatif. Analisis dilakukan terhadap dialog-dialog dalam film Budi Pekerti. Teori yang menjadi dasar analisis dalam penelirian ini adalah teori semantik terkait makna kontekstual dengan perspektif Firth dalam Palmer yang dikembangkan oleh Mansoer Pateda. Data yang dianalsisi adalah dialog-dialog tokoh yang diyakini memiliki makna kontekstual dan mengandung visualisasi pendekatan pembelajaran dalam pendidikan. Hasil penelitian menunjukkan adanya konteks orangan, konteks situasi, konteks objek pembicaraan, konteks tujuan, konteks waktu, dan konteks tempat. Konteks-konteks tersebut kemudian memunculkan teori belajar yang divisualisasikan dalam film Budi Pekerti. Teori belajar belajar yang dimaksud adalah teori konstruktivisme dan teori belajar sosial.
Copyrights © 2024