Jurnal IMPACT: Implementation and Action
Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Impact

Bimbingan Teknis Manajemen Keuangan Pada Umkm Maha Rasa Catering Di Kelurahan Sungai Lulut Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan

Emilia, Lea (Unknown)
Mukhlisah, Nurul (Unknown)
Sirajudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2024

Abstract

CV Maha Rasa sebagai UMKM di bidang jasa boga (catering) menjadi vendor catering untuk beberapa anak perusahaan Adaro Logistik Group. CV Maha Rasa membuat nota setiap hari dan diserahkan per minggu sesuai skedul pelayanan dengan harga yang disepakati dalam kontrak. Nota difungsikan sebagai tanda terima pesanan catering. Pelunasan invoice diterima melalui rekening bank dengan waktu jatuh tempo satu bulan sejak tanggal penagihan. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini untuk memberikan bimbingan teknis manajemen keuangan terkait pencatatan mutasi kas, piutang, dan hutang. Metode pelaksanaan kegiatan terdiri dari metode konsultasi dan bimbingan teknis. Hasil yang dicapai yaitu menghasilkan jasa di bidang manajemen keuangan berupa Buku Kas, Buku Pembantu Piutang, Laporan Piutang, Buku Pembantu Hutang, dan Laporan Hutang, dan pemberian kompor gas untuk membantu kelancaran proses produksi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

impact

Publisher

Subject

Humanities Other

Description

Jurnal Impact (Implementation and Action) merupakan sebuah jurnal yang berisi kumpulan artikel tentang kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal Impact diterbitkan oleh P3M Politeknik Negeri Banjarmasin untuk mempublikasikan kegiatan-kegiatan pengabdian kepada masyarakat di lingkungan Perguruan ...