Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam
Vol 10, No 3 (2024): JIEI : Vol.10, No.3, 2024

Analisis Tingkat Kesehatan Asuransi Syariah dalam Program Penjaminan Polis

Ghoni, Abdul (Unknown)
Arianty, Erny (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kesehatan perusahaan asuransi syariah di Indonesia dan kesiapan mereka dalam menghadapi program penjaminan polis. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analisis dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Pendekatan kualitatif melibatkan wawancara untuk memahami lebih dalam tentang level kesiapan industry dan tingkat kesehatannya, sementara pendekatan kuantitatif memanfaatkan data keuangan untuk menganalisis rasio Risk Based Capital (RBC) dan Return on Equity (ROE) perusahaan asuransi syariah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar perusahaan asuransi syariah memiliki rasio RBC di atas batas minimum 120%, namun rasio ROE yang rendah mengindikasikan tantangan dalam hal profitabilitas jangka panjang. Temuan ini menekankan perlunya perbaikan dalam manajemen risiko dan penguatan kerjasama antara LPS, pemerintah, dan industri asuransi syariah untuk menjaga keberlanjutan dan kepercayaan publik terhadap industri ini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jei

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam diterbitkan 3 (tiga) kali setahun (Maret, Juli dan November) oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat STIE AAS ...