Pemerintah mendorong inovasi pada pemerintah daerah. Keberhasilan inovasi organisasi tentunya tidak terlepas dari innovative work behaviour pegawainya. Untuk meningkatkan innovative work behaviour, banyak faktor yang memengaruhi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran organizational citizenship behaviour yang memediasi pengaruh transformational leadership terhadap innovative work behaviour. Pengumpulan sampel dilakukan dengan random sampling dan bersifat cross sectional. Dengan menggunakan rumus Slovin diperoleh sampel sebanyak 83 orang dari populasi sebesar 847. Berdasarkan hasil pengujian diperoleh hasil bahwa Transformational leadership (β = 0.632; t = 5.654; p-values = 0.000), berpengaruh positif dan signifikan terhadap innovative work behaviour, Transformational leadership (β = 0.734; t = 18.946; p-values = 0.000), berpengaruh positif dan signifikan terhadap organizational citizenship behaviour, Organizational citizenship behaviour (β = 0.761; t = 7.339; p-values = 0.000), berpengaruh positif dan signifikan terhadap innovative work behaviour dan Organizational citizenship behaviour (β = 0.558; t = 7.746; p-values = 0.000), sebagai variabel mediator berpengaruh positif dan signifikan terhadap hubungan kausal antara transformational leadership dengan innovative work behaviour. Besar kekuatan prediksi model dengan skor R-Square, yaitu 0.743 untuk innovative work behaviour dan 0.538 untuk organizational citizenship behaviour. Dengan demikian transformational leadership berpengaruh positif terhadap innovative work behaviour baik secara langsung dan melalui organizational citizenship behaviour.
Copyrights © 2024