Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Vol 7 No 6 (2024): COSTING : Journal of Economic, Bussines and Accounting

PENGARUH ELECTRONIC WORD OF MOUTH DAN HALAL LABEL TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MIE GACOAN DENGAN KEPUASAN PELANGGAN SEBAGAI MEDIASI

Saputro, Nugroho Dwi (Unknown)
Sholahuddin, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh electronic word of mouth (e-WOM) serta label halal terhadap keputusan konsumen dalam membeli produk Mie Gacoan, dengan menempatkan kepuasan pelanggan sebagai variabel mediator. Pengumpulan data dilakukan melalui pendekatan kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner secara daring kepada 160 responden yang dipilih menggunakan metode purposive sampling. Responden merupakan konsumen yang pernah membeli produk tersebut di wilayah Soloraya. Data yang terkumpul diolah menggunakan perangkat lunak Smart PLS versi 4.0 guna menguji hipotesis yang telah dirumuskan. Hasil analisis menunjukkan bahwa e-WOM secara signifikan memengaruhi keputusan pembelian, sementara label halal tidak memiliki pengaruh yang signifikan. Selain itu, kepuasan pelanggan berperan sebagai mediator penuh dalam hubungan antara e-WOM dan keputusan pembelian, maupun antara label halal dan keputusan pembelian.

Copyrights © 2024