Journal of Telecommunication and Electrical Scientific
Vol 2 No 01 (2025): Journal of Telecommunication and Electrical Scientific (JTElS)

Desain Pengaman Kotak Amal Masjid Berbasis Arduino Uno Menggunakan GPS Dan IoT

Pasaribu, Faisal Irsan (Unknown)
Al-fariz Siregar, Azizul Hilman (Unknown)
Hutasuhut, Abdul Azis (Unknown)
Evalina, Noorly (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jan 2025

Abstract

Sistem keamanan dalam kehidupan sehari-hari sangat perlu, ada berbagai macam inovasi yang dibuat untuk memberikan dan meningkatkan keamanan, khususnya untuk kotak amal. Untuk memastikan bahwa kotak amal selalu ada di setiap masjid, diperlukan sistem monitoring kemananan yang dapat diakses dari jauh untuk memantau pergerakannya. Sistem ini akan melaporkan keberadaan kotak amal apabila kotak amal keluar dari masjid. Akibatnya, untuk meningkatkan keamanan dan pemantauan kotak amal masjid, kami menyarankan perancangan alat pengaman berbasis GPS berbasis Arduino Uno. Alat ini akan menggunakan Arduino Uno sebagai otaknya, dan modul GPSnya akan terhubung ke Arduino Uno untuk melacak lokasi kotak amal secara real-time. Selain itu, ketika terjadi situasi darurat, alat ini dapat diakses dari jarak jauh melalui aplikasi ponsel pintar atau situs web. Aplikasi Blynk akan mengirimkan notifikasi ke module IoT, yang akan mengirimkan titik koordinat yang dapat dilacak menggunakan Gps. Dengan cara ini, pengelola kotak amal dan pihak berwenang dapat memantau dan melacak kotak amal kapan saja dan di mana saja. Untuk meningkatkan keamanan kotak amal, penelitian ini menggabungkan teknologi terbaru seperti Internet of Things (IoT) dan GPS dengan perangkat keras murah Arduino Uno. Selain itu, data lokasi yang tercatat dapat digunakan untuk memantau dan mengoptimalkan rute pengambilan kotak amal dan pengumpulan sumbangan. Kemudian, dengan menggunakan GPS dan arduino IoT, meningkatkan sistem pengamanan kotak amal untuk mengurangi kemungkinan pencurian.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jtels

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering

Description

Journal of Telecommunication and Electrical Scientific is an open-access medium for publishing scientific articles containing research results in the field of electrical engineering and electronics engineering. Jurnal of Telecommunication and Electrical Scientific aims to provide researchers and ...