JURNAL TEKNOLOGI TECHNOSCIENTIA
Technoscientia Vol 17 No 1 September 2024

Pengaruh Posisi Tubuh Pengguna Laptop Terhadap Gejala Cervical Root Syndrome (Studi Kasus Mahasiswa Teknik Industri Universitas PGRI Madiun)

Fransta (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2024

Abstract

Perkembangan teknologi merupakan sebuah kemajuan yang dapat membantu semua bidang yang berhubungan dengan komputasi, hal ini tentu saja dapat mempermudah manusia untuk mengerjakan pekerjaannya serta juga memenuhi kebutuhan dunia sosial dari dunia maya. Tetapi ketika memiliki dampak positif yang luas maka perkembengngan teknologi juga memiliki sisi negatif, salah satunya adalah gaya hidup yang membuat manusia malas untuk bergerak atau biasa disebut dengan sedentary dimana penggunaan perangkat memiliki pengaruh untuk kesehatan. Dengan berkembangnya teknologi tentu banyak bidang yang menggunakan perkembangan teknologi tersebut, contohnya pada bidang pendidikan. Pada bidang pendidikan penggunaan laptop akan sering digunakan untuk penunjang proses pembelajaran, salah satu contoh seringnya penggunaan laptop dapat ditemui pada perguruan tinggi. Program Studi Teknik Industri pada Universitas PGRI Madiun merupakan salah satu dari panyaknya program pendidikan yang mahasiswanya menggunakan laptop dan komputer untuk menunjang kegiatan pembelajaran, yang dimana setiap semester yang lebih tinggi akan menerima beban tugas yang bertambah, karena bertambahnya beban dari tugas tersebut mahasiswa dapat mengalami gejala Cervical Root Syndrome yang dimana gejala tersebut sering diabaikan oleh sekian banyak orang karena dianggap sebgai efek kelelahan. Banyak mahasiswa yang mengabaikan rasa nyeri tersebut karena mungkin akan sembuh dengan sendirinya, tetapi jika kegiatan tersebut terus berlanjut maka akan memperburuk kondisi otot yang teriritasi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

technoscientia

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Engineering

Description

JURNAL TEKNOLOGI TECHNOSCIENTIA dengan ISSN: 1979-8415 dan E-ISSN: 2714-8025 merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan LPPM Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta sebagai wahana publikasi karya ilmiah/penelitian di bidang teknologi atau rekayasa meliputi bidang teknik kimia, teknik industri, ...