Jurnal Ilmiah Ekonomi dan Manajemen
Vol. 3 No. 1 (2025): Januari

Pengaruh Komunikasi Dan Insentif Terhadap Kinerja Karyawan PT. Perkebunan Nusantara IV Regional VI KSO Langsa

Samsul Bahri, Ferly Wiladia (Unknown)
Indah, Dewi Rosa (Unknown)
Rosalina, Dhian (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komunikasi dan insentif terhadap kinerja karywan PT. Perkebunan Nusantara IV Regional VI KSO Langsa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, populasi dalam penelitian ini adalah 266 karyawan pelaksana dengan teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling dengan penentuan jumlah sampel meggunakan rumus slovin dengan taraf tingkat kesalahan 5% atau 0,05 dengan sampel yang digunakan sebanyak 160 responden dalam penelitian ini. Metode analisis data menggunakan regrsi linear berganda, uji t, uji F dan uji koefisien determinasi (R²). Hasil penelitian menunjukkan Y = 4,219 + 0,152 X₁ + 0,234 X₂. Hasil uji t menunjukkan bahwa komunikasi memiliki nilai t sig 0,004 < 0,05 yang artinya komunikasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Perkebunan Nusantara IV Regional VI KSO Langsa dan insentif memiliki nilai 0,007 < 0,05 yang artinya insentif berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Perkebunan Nusantara IV Regional VI KSO Langsa. Hasil uji F menunjukkan bahwa komunikasi dan insentif memiliki nilai F sig 0,000 < 0,05 yang artinya komunikasi dan insentif secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Perkebunan Nusantara IV Regional VI KSO Langsa. Hasil uji koefisien determinasi (R²) diperoleh nilai sebesar 0,284 atau 28,4%.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jiem

Publisher

Subject

Other

Description

JURNAL ILMIAH EKONOMI DAN MANAJEMEN (JIEM) berfokus pada penerbitan artikel berkualitas tinggi yang didedikasikan untuk semua aspek penelitian, masalah, dan perkembangan terbaru di bidang Ilmu Manajemen. Topik dalam Jurnal ini berkaitan dengan aspek apapun dari manajemen, namun tidak terbatas pada ...