Rumah kos atau juga dikenal kos-kosan adalah salah satu kebutuhan pokok bagi mahasiswa, pelajar, pekerja atau siapapun yang sedang beraktivitas jauh dari rumah ataupun daerahnya untuk tempat singgah sementara. Pada saat ini, seringkali melihat atau bahkan menghadapi situasi di mana penyewa kos dikenai biaya tambahan untuk pemakaian listrik. Hal ini terjadi karena pemilik kos merasa khawatir akan adanya kerugian akibat penggunaan perangkat elektronik yang berlebihan oleh penyewa. Seringkali juga terjadi situasi di mana penyewa kost tidak tinggal di kamar kost selama beberapa hari atau minggu, namun tagihan biaya listrik tetap sama seperti biasanya. Tanpa disadari, hal ini dapat merugikan penyewa kost. Penelitian ini mengusulkan alat sistem monitoring pembacaan daya dan estimasi biaya listrik pada kamar kos berbasis internet of things dengan menggunakan sensor PZEM-004T yang merupakan sensor multifungsi yang dapat mengukur arus, tegangan, daya dan energy. Mikrokontroller ESP32 yang dapat terhubung ke internet dan juga relay sebagai pemutus daya otomatis. Tujuan dari sistem tersebut untuk mengetahui pengunaan daya listrik sehari-hari dan juga estimasi biaya listrik yang dikeluarkan pada kamar kos sehingga penyewa kos maupun pemilik kos dapat memantau secara realtime melalui database yang bisa dilihat melalui internet sehingga ketika pembayaran tagihan listrik tidak ada yang merasa dirugikan. Pada penelitian ini didapatkan hasil rancangan alat yang berfungsi sesuai dengan yang diinginkan dengan nilai keakuratan parameter arus dan tegangan masing-masing 97.62 % dan 99.75 % serta nilai delay pengiriman rata-rata 453.9 ms.
Copyrights © 2024