International Teaching Practicum and Community Services atau ITP-CS merupakan suatu program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang sudah dilaksanakan oleh beberapa kampus di Indonesia salah satunya di Universitas Islam Malang. Program ini menggabungkan dua aspek penting yaitu pengalaman mengajar internasional dan pengabdian kepada masyarakat. Program Community Service yang dilakukan oleh mahasiswa ITP-CS difokuskan pada pelaksanaan English Camp untuk para santri di Pondok An-Nahdloh Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris santri melalui kegiatan interaktif yang dilakukan setelah waktu Subuh dan pada malam hari setelah kegiatan pondok selesai. Terdapat beberapa program yang terlaksana di Pondok An-Nahdloh diantaranya English Camp, Mini book “Vocabulary for Daily Routines”, Pengaktifan Mading dan Banner Expression. Metode pengajaran yang diterapkan bersifat partisipatif dan interaktif. Hasil dari program ini menunjukkan adanya peningkatan motivasi santri dalam mempelajari bahasa Inggris. Para santri menjadi lebih percaya diri dalam berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris, dan semakin banyak santri yang berpartisipasi aktif dalam setiap kegiatan English Club. Pelaksanaan dari program ini dimulai pada tanggal 8 Agustus - 2 September.
Copyrights © 2024