Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Vol. 5 No. 4 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe

Penerapan Mesin Pencacah Plastik Dalam Pembuatan Paving Block Tembus Air Pada Pesantren Modern Al Mu'minien Indramayu

Putri Renalita Sutra Tanjung (Unknown)
Alfian Noviyato (Unknown)
Wieta Chairunesia (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2024

Abstract

Pesantren Modern Al Mu’minien Berlokasi di Indramayu, Lohbener Jawa Barat terus meningkatkan fasilitas untuk santri yang aktif, peningkatan ini juga berdampak pada peningkatan jumlah sampah. Sampah plastik yang menumpuk tanpa pengolahan lebih lanjut akan menambah masalah serius bagi lingkungan. Sampah plastik akan didaur ulang untuk dibuat barang yang bermanfaat berupa paving block tembus air. Pengolahan sampah plastik pada Pesantren Modern Al Mu’minien juga mendaur ulang dengan menggunakan metode Ecobrick. Pelaksanaan kegiatan penerapan mesin pencacah plastik dalam pembuatan paving block tembus air dan ecobrick bertujuan untuk pengembangan masyarakat berkelanjutan dan pengabdian kepada masyarakat. Metode pelaksanaan terdiri dari 5 tahapan. Tahap 1 Sosialisasi kepada mitra. Tahap 2 Pelatihan, yang terdiri dari Pengidentifikasian data-data yang dibutuhkan. Tahap 3 Penerapan Teknologi. Tahap 4 Pendampingan dan Evaluasi, dan Tahap 5 Keberlanjutan Program. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini yaitu Mitra sasaran mampu mengolah sampah plastik menjadi sesuatu yang berdaya guna. membuat Paving block tembus air dari hasil cacahan sampah plastik dan mendaur ulang sampah plastik dengan menggunakan metode Ecobrick. Mitra sasaran mampu melakukan penghitungan harga pokok produksi dan melakukan sistem pencatatan sederhana.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...