Tidur adalah salah satu bentuk adaptasi bayi terhadap lingkunngannya. Sesaat setelah lahir, bayi biasanya tidur selama 16-20 jam sehari. Memasuki usia 2 bulan bayi mulai lebih banyak tidur malam dibanding siang. Sampai usia 3 bulan, bayi baru lahir akan menghabiskan waktu tidurnya sekitar 15-17 jam, dengan pembagian waktu 8 jam dan 9 jam untuk tidur malam. Semakin usia bertambah, jam tidurnya juga semakin berkurang, kira-kira 3 kali. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya loving baby massage untuk kualitas tidur bayi. Metode penelitian ini kegiatan berupa ceramah, demonstrasi cara melakukan pijat, serta tanya jawab dengan cara memberikan pertanyaan langsung kepada masyarakat fungsinya untuk mengukur pengetahuan masyarakat terkait massage pengabdian masyarakat bisa dipahami dan dimengerti Hasil pengabdian jumlah bayi yang ada di desa padang berjumlah 5 bayi yang berjenis kelamin Perempuan dan rata-rata usia 6-7 bulan dengan berat badan 3-4 kg dan Panjang 42-49 cm. ibu-ibu yang mempunyai bayi sangat antusias untuk mengikuti kegiatan pengabdian Masyarakat loving baby massage/pijat bayi untuk mengatasi pola tidur bayi. Kesimpulan Ibu-ibu telah mengerti tentang pengertian dari loving baby massage dan manfaat dari loving baby massage
Copyrights © 2025