Tujuan dari penelitian untuk mengetahui pengaruh efektifitas, dan efisiensi terhadap produktifitas kerjakaryawan bagian produksi PT. Prima Widodo Makmur. Metode menggunakan pendekatan kuantitatif denganmetode survey yang dilakukan pada karyawan bagian produksi PT. Prima Widodo Makmur. Sampelnya 30responden dengan Teknik sampling Probability Sampling dan pengambilan sampel melalui simple randomsampling. Teknik analisis data menggunakan nilai sig. 5%. Teknik analisis yang digunakan analisis deskriptifdan analisis asosiatif dengan metode analisis uji persyaratan analisis, uji regresi berganda, uji asumsi klasik, ujideterminasi, dan uji hipotesis dengan menggunakan aplikasi SPSS 29. Hasil dari penelitian ini menunjukkanbahwa efektifitas secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktifitas kerja karyawan dengannilai thitung 6,951. Efisiensi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktifitas kerjakaryawan dengan nilai thitung 2,684. Efektifitas dan efisiensi secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktifitas kerja karyawan dengan nilai Fhitung 29,120. Efektifitas dan efisiensimemberikan kontribusi sebesar 68,3% terhadap produktifitas kerja sedangkan 31,7% dapat dijelaskan olehvariabel bebas lain yang tidak diikutsertakan dalam penelitian ini.
Copyrights © 2025