Mesin CNC telah menjadi bagian manufaktur modern, dan efisiensi energi adalah salah satu industri besar. Pengaruh kecepatan motor DC pada mesin CNC terhadap konsumsi energi di SMKN 2 Tarakan Dalam Penelitian dilakukan untuk mengidentifikasi bagaimana analisis kecepatan motor DC dalam mesin CNC dapat mempengaruhi daya dan konsumsi energi. metode ini menggunakan eksperimen dengan mengubah kecepatan motor DC pada mesin CNC dan mencatat konsumsi energi yang terkait dengan setiap kecepatan. Data dikumpulkan dan dianalisis untuk menentukan apakah ada hubungan antara kecepatan motor DC dan konsumsi energi. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan tentang cara mengoptimalkan penggunaan energi dalam pengoperasian mesin CNC di lingkungan pendidikan di SMKN 2 Tarakan. nilai daya dipengaruhi oleh tegangan dan arus. Sehingga nilai tegangan sebesar 20,95 V dan arus sebesar 0,64 A akan menghasilkan daya sebesar 13,408 W. Konsumsi energi dipengaruhi oleh penggunaan daya motor DC dan dipengaruhi oleh waktu. Ketika nilai daya sebesar 13,408 W dan nilai waktu sebesar 925,8 s sehingga nilai konsumsi yang dihasilkan sebesar 12413,12 W/s. Penurunan kecepatan ini bertujuan untuk mencegah kerusakan pada bahan selama proses operasional. Dapat kita lihat ketika nilai kecepatan spindel sebesar 988,8 rpm dan nilai diameternya 35 mm maka nilai kecepatan motor DC servonya sebesar 108,66 rpm.
Copyrights © 2024