Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap semangat kerja karyawan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian asosiatif kuantitatif. Seluruh pihak yang terlibat dalam penyelidikan ini merupakan pegawai Kantor Kecamatan Teluk Dalam Kabupaten Nias Selatan. Jumlah sampel pada penelitian ini terdiri dari 32 orang. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dimana kuesioner dikirimkan kepada responden. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah persamaan analisis regresi linier sederhana. Pada penelitian ini diperoleh persamaan regresi linier sederhana yaitu: Y=11,520+0,618X dengan nilai thitung sebesar 2,618 > nilai ttabel sebesar 1,697 dengan tingkat signifikansi 0,014. Oleh karena itu kita dapat menyimpulkan bahwa kompensasi memiliki dampak yang signifikan terhadap semangat kerja karyawan. Saran dari penelitian ini adalah agar semangat kerja pegawai meningkat, perlu adanya penyesuaian pemberian kompensasi serta pengupayaan pemberian kompensasi oleh instansi dapat diberikan tepat waktu dan disesuaikan dengan pencapaian hasil pekerja.
Copyrights © 2025