Jurnal Pendidikan Matematika
VOLUME 10 NOMOR 2 DESEMBER 2023

Eksplorasi Etnomatematika pada Permainan Dam-daman

Miftahurohmah, Iffa (Unknown)
Wahyuni, Indah (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Etnomatematika merupakan integrasi antara unsur budaya dengan pembelajaran matematika, yang dapat diterapkan melalui strategi pembelajaran berbasis permainan tradisional. Permainan tradisional, seperti dam-daman, yang berkembang di masyarakat Indonesia, memiliki potensi untuk dikembangkan lebih lanjut dalam konteks matematika dan dapat mendukung pembelajaran matematika dengan cara yang lebih menarik dan kontekstual. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan tujuan untuk mengidentifikasi unsur-unsur matematis yang terkandung dalam permainan dam-daman serta implementasinya dalam pembelajaran matematika. Hasil penelitian menunjukkan bahwa permainan dam-daman mengandung berbagai konsep matematika, antara lain geometri dan peluang. Unsur geometri yang terdapat dalam permainan ini meliputi translasi, refleksi, garis lurus, dan bentuk bidang datar, sedangkan unsur peluang melibatkan ruang sampel dan perhitungan probabilitas suatu kejadian. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap pengembangan materi pembelajaran matematika yang lebih kontekstual dan berbasis budaya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Mathematics

Description

The focus and scope of JPM: Jurnal Pendidikan Matematika include various aspects of Mathematics Education, such as research and development, quantitative and qualitative studies, experimental research, correlation and regression analysis, application of theory, critical analysis studies, and Islamic ...